Ciamis,kondusif.com,- Wajah Baru SDN 2 Kujang,– Delapan bulan setelah kebakaran hebat meluluhlantakkan ruang kelas 1 hingga 4 serta kantor kepala sekolah, SDN 2 Kujang di Kecamatan Cikoneng kini kembali berdiri kokoh.
Gedung baru yang diresmikan pada Rabu (9/7/2025) ini menjadi simbol kebangkitan dan harapan baru bagi ratusan siswa yang sebelumnya harus menjalani pembelajaran darurat di madrasah.
Dengan anggaran Rp2 miliar dari Pemerintah Kabupaten Ciamis, bangunan baru SDN 2 Kujang kini dilengkapi enam ruang kelas, satu ruang guru, dan satu ruang kepala sekolah.
Ruang-ruang kelas tampak bersih, terang, dan tertata rapi sebuah transformasi total dari kondisi pascakebakaran yang sempat melumpuhkan kegiatan belajar mengajar.
“Alhamdulillah, dari abu menjadi asa. Inilah bukti bahwa gotong royong, kepedulian masyarakat, dan dukungan pemerintah bisa menghadirkan perubahan nyata,” ujar Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dalam sambutannya saat peresmian.
Anak-Anak Kembali Belajar dengan Semangat Baru

Kembalinya para siswa ke ruang kelas permanen menjadi momen yang mengharukan. Fahmi Nur Ihwan, siswa kelas 6, mengaku senang belajar di gedung baru.
“Kelasnya nyaman, dingin, dan terang. Jadi semangat lagi belajarnya,” ujarnya. Begitu juga dengan Almer, siswa kelas 4, yang senang bisa duduk berdua dengan temannya di kelas yang lebih luas.
Sebelumnya, sejak insiden kebakaran, para siswa menjalani proses belajar sementara di Madrasah Raudhatul Irfan, dengan segala keterbatasan fasilitas.
Kepala Madrasah, Ustaz Mahmud, turut hadir dan menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah bergerak cepat menyelesaikan pembangunan sekolah.
“Orang Sunda Itu Selalu Untung”
Dalam pidatonya, Bupati Herdiat menyampaikan rasa bangganya atas solidaritas dan kecepatan respons masyarakat Desa Kujang.