CIAMIS,Kondusif.com,– Dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional dan peringatan Hari Lahir ke-3, Sekolah Alternatif Ciamis melalui PK KOPRI PMII Universitas Galuh menggelar audiensi dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Dispusda) Kabupaten Ciamis, Senin (14/7/2025).
Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus mengenalkan Sekolah Alternatif sebagai komunitas pendidikan informal.
Dengan menyasar anak-anak marjinal seperti anak pedagang dan badut anak yang kerap beraktivitas di sekitar Alun-Alun Ciamis.
Lebih lanjut, sekolah Alternatif juga hadir sebagai bentuk respons terhadap kebutuhan ruang belajar yang inklusif dan fleksibel bagi anak-anak yang sulit mengakses pendidikan formal.
Di tengah suasana santai dan terbuka di alun-alun, komunitas ini menyelenggarakan kegiatan belajar dua kali dalam seminggu.
Yang dilaksanakan setiap hari Rabu dan Sabtu malam pukul 19.30 selepas salat Isya.
Materi pembelajaran mencakup kemampuan dasar seperti membaca, menulis, berhitung, dan mengaji.
Serta diselingi permainan edukatif agar anak-anak merasa nyaman dan gembira saat belajar.