4. Sementara itu, di bagian depan terdapat kamera selfie 16 MP (f/2.4) yang mampu menangkap wajah dengan baik, serta mendukung perekaman video hingga 1080p@30fps.
Baterai dan Pengisian Daya
Kemudian, untuk menunjang aktivitas harian, Moto G45 5G dibekali baterai 5.000 mAh, yang diklaim mampu bertahan seharian dalam pemakaian normal.
Tak hanya itu, perangkat ini juga mendukung pengisian cepat 18W melalui port USB Type-C 2.0, sehingga pengguna tidak perlu menunggu terlalu lama saat mengisi daya.
Fitur Tambahan Motorola Moto G45

Selain spesifikasi inti di atas, Moto G45 5G juga dibekali dengan berbagai fitur tambahan yang menarik.
1. Pertama, desain tahan cipratan air berkat lapisan water-repellent coating.
2. Kemudian, sensor sidik jari di samping, yang menyatu dengan tombol daya untuk akses yang lebih cepat.
3. Audio berkualitas tinggi dengan stereo speaker yang mendukung Hi-Res Audio 24-bit/192kHz.
4. terkahir, konektivitas lengkap, termasuk 5G, Wi-Fi dual-band, Bluetooth 5.1, NFC, dan jack audio 3,5 mm.
Harga dan Ketersediaan di Indonesia
Berbagai sumber mengonfirmasi bahwa Motorola menjual Moto G45 5G di Indonesia dengan harga Rp 2.599.000. Namun, dalam promo peluncuran, perusahaan menawarkan perangkat ini dengan harga spesial Rp 2.399.000.
Sebagai informasi, Moto G45 5G akan tersedia mulai 25 Februari 2025 di berbagai platform e-commerce serta toko ritel resmi di Indonesia.
Tentunya, dengan spesifikasi yang cukup mumpuni serta harga yang terjangkau, Motorola Moto G45 5G bisa menjadi alternatif menarik bagi mereka yang mencari smartphone 5G dengan performa andal di kelas menengah. Apakah ponsel ini sesuai dengan kebutuhan Anda?
Respon (2)