banner 720x220

Prabowo Subianto Dapat Pujian Donald Trump di KTT ASEAN–AS Kuala Lumpur

Sumber foto : (BPMI Setpres)
Sumber foto : (BPMI Setpres)

Kepala Negara menilai pertemuan ini menghasilkan langkah konkret untuk memperkuat kerja sama regional di berbagai bidang, termasuk keamanan, ekonomi, dan stabilitas kawasan.

Lebih jauh, Presiden Prabowo juga menyampaikan apresiasinya terhadap peran mediasi Amerika Serikat dalam meredakan ketegangan antara Thailand dan Kamboja.

“Kami senang Amerika Serikat berperan aktif memediasi konflik Thailand dan Kamboja. Hasil KTT ini sangat positif,” tegasnya.

Pertemuan tingkat tinggi tersebut dihadiri para pemimpin negara anggota ASEAN dan mitra strategis, yang berkomitmen untuk melanjutkan kerja sama dalam menghadapi tantangan global, memperkuat diplomasi kawasan, serta menjaga perdamaian dunia.

Dengan semangat kebersamaan yang diusung, KTT ASEAN–AS ke-13 menjadi penegasan bahwa Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto kian memainkan peran penting di panggung internasional.

 

Sumber (BPMI Setpres) 

banner 720x220

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *