banner 720x220

Kisah Sukses Mahandika: Replika Supercar Buatan Lokal Masuk Film Hollywood

Mahandika Bayu Aji bersama mobil replika nya (web)
Mahandika Bayu Aji bersama mobil replika nya (web)

Pelanggannya tersebar hingga ke negara bagian California dan Florida. Menariknya, banyak produser film Hollywood yang memilih menggunakan mobil replika karya Dika sebagai properti syuting, terutama untuk adegan kehancuran atau aksi ekstrem.

Ini dinilai jauh lebih efisien dibandingkan menggunakan mobil asli dengan harga miliaran.

Lebih lanjut, kesuksesan Dika mendapat apresiasi dari Pemerintah Kota Batu. Penjabat Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, bahkan datang langsung ke bengkel untuk melihat proses produksi sekaligus memberikan dukungan.

Namun di sisi lain, Dika juga menghadapi tantangan. Ia mengungkapkan bahwa perhatian dari pemerintah pusat masih minim, terutama dalam hal pemberdayaan UMKM. Yang sering datang justru petugas pajak, bukan bantuan untuk pengembangan usaha.

Perjalanan Mahandika Bayu Aji membuktikan bahwa keterbatasan pendidikan tidak menjadi penghalang untuk meraih pencapaian besar.

Dengan ketekunan, kreativitas, dan kemauan belajar yang tinggi, ia kini menjadi inspirasi banyak anak muda di Indonesia.

Karyanya bukan hanya soal mobil, tetapi tentang mimpi yang bisa diwujudkan lewat kerja keras dan keyakinan.

(Berbagai sumber).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *