banner 720x220

Kapolri Sapa dan Beri Bingkisan ke Pemudik Saat Melepas One Way Nasional Arus Balik di Tol Kalikangkung

Kapolri didampingi langsung oleh Kakorlantas Irjen Pol. Agus Suryonugroho. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, Dirut Jasa Raharja Rivan Purwantono, Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi, dan Kapolda Jawa Tengah Irjen Ribut Hari Wibowo.

Tahapan Penerapan One Way

Sebelum penerapan one way nasional, Korlantas Polri lebih dahulu melakukan pembersihan lajur serta rest area dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta. Kendaraan dari arah berlawanan dialihkan ke jalur arteri.

Rekayasa lalu lintas diterapkan secara bertahap. Mulanya diberlakukan one way lokal dari Km 70 Tol Jakarta–Cikampek hingga Km 36. Seiring meningkatnya volume kendaraan, sistem ini diperpanjang mulai Km 188 hingga Km 70, dan kemudian kembali diperpanjang ke Km 219 Tol Pejagan–Pemalang.

Menurut catatan Korlantas, puncak arus balik diprediksi terjadi pada Minggu (6/4), sehingga pengaturan lalu lintas berskala nasional ini dinilai krusial untuk menjaga kelancaran dan keamanan perjalanan pemudik.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *