CIAMIS,Kondusif.com,– Jajaran Polsek Panawangan Polres Ciamis kembali menunjukkan peran aktifnya dalam mengawal kegiatan keagamaan masyarakat. Hal ini terlihat saat personel kepolisian memberikan pengamanan langsung pada peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriyah tingkat Kecamatan Panawangan yang berlangsung di Masjid Al Mujahidin, Selasa pagi (13/1/2026).
Sejak pukul 08.00 WIB, suasana masjid tampak khidmat dengan kehadiran berbagai elemen masyarakat. Kapolsek Panawangan, IPTU Hendra Widiyanto, S.E., hadir langsung untuk memantau situasi dan memastikan seluruh rangkaian acara berjalan tertib.
Acara yang dipimpin oleh Ketua PHBI Kecamatan Panawangan, Sarip Nurdin, S.Ag., M.Pd.I., ini turut dihadiri oleh jajaran pemerintah kecamatan, personel TNI, tokoh agama, hingga para kepala desa se-Kecamatan Panawangan. Kehadiran berbagai unsur ini mempertegas soliditas antara aparat keamanan, pemerintah, dan pemuka agama di wilayah Panawangan.
Rangkaian acara diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan selawat yang menggema di dalam masjid. Selanjutnya, suasana semakin mendalam saat Ketua MUI Kecamatan Panawangan, KH. Anang Hidayat, menyampaikan tausiyahnya. Beliau mengajak jamaah untuk memaknai kandungan Surat Al-Fatihah dalam kehidupan sehari-hari serta senantiasa memupuk rasa ikhlas.














