banner 720x220

Polisi Sigap Temukan Anak-Anak yang Terpisah Saat Perayaan HUT ke-80 TNI di Monas

Jakarta,kondusif.com– Di tengah lautan manusia yang memadati kawasan Monumen Nasional (Monas) dalam perayaan HUT ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), suasana sempat diwarnai momen haru.

Sejumlah anak dilaporkan terpisah dari orang tuanya di tengah padatnya kerumunan pengunjung yang antusias menyaksikan konser dan atraksi militer.

Petugas kepolisian dari Polres Metro Jakarta Pusat yang berjaga di lapangan langsung bergerak cepat.

Dengan sigap, mereka menenangkan anak-anak yang kebingungan, lalu berkoordinasi untuk menemukan keluarga mereka.

Tak lama berselang, satu per satu anak berhasil dipertemukan kembali dengan orang tuanya.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro mengatakan, pengamanan dalam kegiatan besar seperti ini bukan hanya soal menjaga ketertiban, tetapi juga memastikan keamanan dan kenyamanan seluruh masyarakat.

“Kami memahami betul kepanikan orang tua saat kehilangan anak di tengah keramaian. Kehadiran polisi bukan sekadar menjaga ketertiban, tapi juga menghadirkan rasa aman dan kemanusiaan,” ujar Kombes Susatyo, Minggu (5/10/2025).

banner 720x220

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *