banner 720x220

Comeback Dramatis! PSGC Taklukkan Persekabpas 3-2 di Menit Akhir

Comeback dramatis, PSGC kalahkan Persekabpas 3-2
Comeback dramatis, PSGC kalahkan Persekabpas 3-2

Kedua tim terus jual beli serangan. Persekabpas yang semakin percaya diri akhirnya berbalik unggul 2-1 lewat gol Ali Mashori pada menit ke-73.

PSGC mulai kehilangan fokus dan kerap melakukan kesalahan passing, memberikan momentum bagi tim tamu.

Namun, jelang akhir pertandingan, PSGC bangkit. Ahmad Rizki mencetak gol penyama kedudukan di menit ke-89, membuat skor kembali imbang 2-2.

Hanya dua menit berselang, Ganjar Kurniawan mencetak gol keduanya di menit 90+1, membawa PSGC berbalik unggul 3-2 dan memastikan kemenangan tuan rumah.

Susunan Pemain

PSGC Ciamis: Okta Putra Ferdiawan; Hercules, Irza Rahmad, Nia Nurfadilah, Aldi Imron, Ronan Aryo, Ganjar Kurniawan, Seprian Rixi Lasut, Iyan Pratama, Rahmat Angga, Defri Rizki.

Persekabpas Pasuruan: Reza Ardiansyah; Saifullah, Aji Darmaja, Novi Atmaja, Mukhammad Nurchaqiqi, Moch. Rexa Abdi, Edy Wardan, Achmad Afandi, M. Zanuar Ardani, Ahmad Hamzah, Ali Mashori.

Kemenangan ini menjadi modal penting bagi PSGC Ciamis dalam persaingan di babak enam besar PNM Liga Nusantara.

Sementara itu, Persekabpas harus segera bangkit untuk menjaga peluang mereka di kompetisi ini.

banner 720x220

Respon (2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *